- 100KPJ
- Intipseleb
- Sahijab
- popgames
- banyuwangi
- purwasuka
- gadget
- wisata
- padang
- TECHNO
- siap
- bogor
- banten
- banyumas
- NTT
- cianjur
- Jakarta
- jateng
- teknodaily
- jatim
- medan
- MADURA
- jogja
- lampung
- bali
- sulawesi
- Parenting
- semarang
- malang
- TANGERANG
- KALTIM
- Soccer
- mindset
- ceritakita
- gorontalo
- olret
- 100KPJ
- Intipseleb
- Sahijab
- popgames
- banyuwangi
- purwasuka
- gadget
- wisata
- padang
- TECHNO
- siap
- bogor
- banten
- banyumas
- NTT
- cianjur
- Jakarta
- jateng
- teknodaily
- jatim
- medan
- MADURA
- jogja
- lampung
- bali
- sulawesi
- Parenting
- semarang
- malang
- TANGERANG
- KALTIM
- Soccer
- mindset
- ceritakita
- gorontalo
- olret
- Dok. Federasi Futsal Indonesia (FFI)
Nonthaburi, VIVA – Tim Nasional Futsal U19 Indonesia mengawali langkah di ASEAN U19 Boys Futsal Championship 2025 dengan hasil meyakinkan. Bertanding di Nonthaburi Hall, Bangkok, Rabu 24 Desember 2025, skuad Garuda Muda sukses menundukkan Myanmar dengan skor telak 4-1.
Sejak menit awal, Indonesia tampil agresif dan langsung mengambil inisiatif serangan. Tekanan yang dilancarkan membuahkan hasil pada menit keenam melalui gol Muhammad Dafa Erlangga. Gol tersebut membuat Indonesia unggul 1-0 dan mengontrol jalannya laga hingga babak pertama berakhir.
Memasuki paruh kedua, dominasi Indonesia semakin terlihat. Reivan Revian menggandakan keunggulan pada menit ke-21 sebelum Andi Umayyah Ramadhan Masdar memperlebar jarak menjadi 3-0 di menit ke-26. Aliran bola cepat dan pergerakan tanpa bola menjadi kunci permainan efektif Garuda Muda.
Myanmar sempat mencoba bangkit dan mencetak gol balasan lewat Hae Mar Htay pada menit ke-28. Namun, upaya tersebut tak cukup untuk mengubah arah pertandingan. Indonesia memastikan kemenangan lewat gol Haekel Ayyasy Caserio di menit ke-40, sekaligus mengunci skor akhir 4-1.
Pelatih Kepala Timnas Futsal U19 Indonesia, Naim Hamid Salim, mengapresiasi kemenangan tersebut, namun menegaskan timnya masih memiliki pekerjaan rumah yang harus segera dibenahi.
“Kami berhasil mendapatkan 3 poin, tapi memang dari segi permainan anak-anak masih banyak kekurangan yang harus segera diperbaiki. Mengingat kami baru main sekali sementara Myanmar sudah bermain kemarin, mereka lebih menguasai suasana lapangan. Hasil ini akan menjadi bahan koreksi besar untuk ke depannya,” ujar Naim dalam keterangan yang dikutip dari FFI.
Menjelang laga krusial melawan Malaysia, Naim menekankan bahwa fokus utama tim tidak semata pada hasil akhir, tetapi pada perkembangan kualitas permainan.
“Siapapun lawannya, kami akan berikan yang terbaik. Target umum kami pasti ingin menang, tapi kami ingin melihat progres anak-anak di tiap pertandingan. Jika mereka menunjukkan kualitas saat bermain, insyaallah rezeki itu datang. Kami berharap hasil sempurna lawan Malaysia nanti,” katanya.
Sementara itu, Reivan Revian yang turut menyumbang gol menilai kemenangan ini sebagai awal positif, namun mengingatkan tim untuk tetap rendah hati.
Your browser does not support iframes.
https://www.viva.co.id/bola/1870151-gas-pol-di-laga-perdana-timnas-futsal-u19-indonesia-hajar-myanmar-4-1-di-asean-championship
Comments
0 comment