Bolaguru - AC Milan gagal meraih poin sempurna kala berhadapan dengan Salernitana , kedua tim bermain imbang dengan skor 2-2 dalam laga Serie A 2023/2024 giornata 17 yang digelar di Stadio Arechi, Sabtu (23/12/2023) dini hari WIB.
Dua gol tuan rumah di laga ini masing-masing diciptakan oleh Federico Fazio dan Antonio Candreva. Tim tamu sendiri mencetak gol lewat aksi Fikayo Tomori dan Luka Jovic.
Dengan hasil ini, Salernitana masih terpuruk di peringkat 20 alias juru kunci dengan poin 9. Sementara itu, AC Milan tertahan di peringkat tiga dengan koleksi 33 poin.
Babak Pertama
Pertandingan berlangsung ketat sejak awal babak pertama. Kedua sama-sama menciptakan peluang berbahaya, sayang masih belum ada gol yang tercipta dari kedua tim.
Tim tamu akhirnya sukses memimpin lebih dulu pada menit ke-17 lewat gol Tomori. Berawal dari kemelut usai set piece, Tomori menyundul bola untuk membobol gawang tuan rumah.
Tuan rumah mencoba meningkatkan intensitas serangan. Hasilnya, Salernitana pun sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-42 lewat gol Fazio meneruskan sepak pojok Candreva. Skor 1-1 bertahan hingga jeda babak pertama.
Babak Kedua
Memasuki interval kedua, Salernitana dan AC Milan masih sama-sama bermain agresif. AC Milan sempat nyaris kembali memimpin andai usaha dari Ruben Loftus-Cheek tak digagalkan Benoit Costil.
Salernitana sukses berbalik unggul pada menit ke-63 lewat gol Candreva. Tendangan kerasnya dari sisi kanan luar kotak penalti tak dapat dibendung oleh Mike Maignan.
Tim tamu berupaya keras untuk mencari gol penyeimbang di sisa waktu yang ada. Usaha mereka akhirnya membuahkan hasil di menit ke-90 lewat gol Luka Jovic memanfaatkan assist dari Olivier Giroud. Skor imbang 2-2 pun tak berubah hingga peluit akhir berbunyi.
Susunan Pemain
Salernitana: Benoit Costil; Pasquale Mazzocchi (Dylan Bronn 78'), Federico Fazio, Lorenzo Pirola (Norbert Gyomber 62'), Domagoj Bradaric; Mateusz Legowski, Lassana Coulibaly; Antonio Candreva, Grigoris Kastanos (Agustin Martegani 78'), Loum Tchaouna (Jovane Cabral 78'); Boulaye Dia (Chukwubuikem Ikwuemesi 48').
Pelatih: Filippo Inzaghi.
AC Milan: Mike Maignan; Davide Calabria, Simon Kjaer (Jan-Carlo Simic 46'), Fikayo Tomori (Alessandro Florenzi 65'), Theo Hernandez; Tijjani Reijnders, Ismael Bennacer (Luka Jovic 70'); Christian Pulisic (Samuel Chukwueze 70'), Ruben Loftus-Cheek, Rafael Leao; Olivier Giroud.
Pelatih: Stefano Pioli.
"Kunjungi juga Sky99 situs bola terlengkap".
Comments
0 comment