Bolaguru.com - Chelsea meraih kemenangan pertamanya di Liga Inggris 2023/2024. Kemenangan ini datang pada pekan ke-3 kala menjamu Luton Town di Stamford Bridge, Sabtu (26/8/2023) WIB. Chelsea menang meyakinkan, 3-0.
Chelsea menutup babak pertama dengan keunggulan satu gol saja. Raheem Sterling sanggup mencetak gol cantik di menit ke-17 dengan aksi individunya.
Sterling kembali mencatatkan namanya di papan skor di menit ke-68 untuk jadi gol kedua Chelsea. Lalu gol ketiga diciptakan oleh Nicolas Jackson di menit ke-75.
Raihan tiga poin ini sementara mengatrol Chelsea ke posisi 8 klasemen sementara. Skuad asuhan Mauricio Pochettino itu mengoleksi empat poin dari tiga laga.
Babak Pertama
Seperti yang sudah diduga, Chelsea terlalu perkasa bagi tim promosi, Luton. Sejak menit awal, Chelsea fokus mengontrol pertandingan dan melancarkan serangan dengan tidak terburu-buru.
Sampai akhirnya kebuntuan pecah di menit ke-17. Lewat bangun serangan yang sabar, gol Chelsea tercipta lewat aksi individu Raheem Sterling meliuk-liuk melewati tiga pemain Luton, lalu diakhiri dengan sepakan kaki kiri yang mendatar.
Luton baru tampil lepas setelah menit ke-30. Blok pertahanan yang rendah dibuat lebih tinggi untuk menekan para pemain Chelsea.
Chelsea pun mulai kesulitan menguasai pertandingan dan beberapa kali diserang. Akan tetapi, tidak ada gol lagi yang tercipta hingga babak pertama usai.
Babak Kedua
Luton mulai keluar menyerang di awal babak kedua. Sebagai tim tamu, mereka tidak lagi segan bermain dengan intensitas tinggi dan menekan Chelsea.
Perubahan tempo tersebut nyaris berbuah manis di menit ke-61. Permainan umpan-umpan pendek dari kanan ke kiri, membuat Ryan Giles dalam posisi kosong untuk menembak. Tepat sasaran memang, tetapi masih bisa diselamatkan kiper Robert Sanchez.
Konsekuensinya, Luton jadi lebih mudah diserang. Chelsea bahkan bisa menggandakan keunggulan di menit ke-68 lewat gol kedua Sterling. Ia mendapatkan umpan silang mendatar dari Gusto.
Chelsea lalu menambah gol ketiganya di laga ini menit ke-75. Sterling yang sudah mencetak dua gol, kini mencatatkan assist untuk gol yang dicetak oleh Nicholas Jackson. Prosesnya sama seperti gol kedua, umpan silang mendatar dari sayap kanan.
Susunan Pemain
CHELSEA (3-4-2-1): Robert Sanchez; Axel Disasi, Thiago Silva, Levi Colwill; Malo Gusto, Moises Caicedo, Enzo Fernandez, Ben Chilwell; Raheem Sterling, Conor Gallagher; Nicolas Jackson.
Pelatih: Mauricio Pochettino
LUTON TOWN (3-5-2): Thomas Kaminski; Reece Burke, Tom Lockyer, Amari'i Bell; Issa Kabore, Ross Barkley, Marvelous Nakamba, Tahith Chong, Ryan Giles; Carlton Morris, Elijah Adebayo.
Pelatih: Rob Edwards
Comments
0 comment