Fix! Emil Audero Gabung Inter Milan
Fix! Emil Audero Gabung Inter Milan
781
dilihat

Bolaguru.com - Inter Milan akhirnya meresmikan perekrutan Emil Audero. Kiper yang didatangkan dari Sampdoria ini punya darah campuran Italia-Indonesia.

Audero didatangkan dengan opsi pinjaman selama satu musim. Adapun biaya yang harus dikeluarkan Inter untuk membiayai peminjamannya ini sebesar 1 juta Euro.

Inter juga punya opsi untuk mempermanenkan kiper berusia 26 tahun itu di akhir masa peminjaman. Dana yang nantinya harus dikeluarkan berjumlah 7 juta Euro.

Audero menjadi kiper kedua yang didatangkan Inter di musim panas 2023. Sebelumnya, Inter sudah meresmikan Yann Sommer dari Bayern Munchen.

 

Posisi Emil Audero

Audero adalah penjaga gawang. Itu sudah jelas. Penampilannya yang menawan membuatnya jadi kiper utama Sampdoria sejak 2019.

Selama membela Sampdoria, Audero yang lahir di Mataram, Indonesia itu sukses mencatatkan 169 penampilan di seluruh kompetisi.

Kiper setinggi 192 itu rencananya akan dijadikan kiper pelapis. Inter bakal menggunakan Sommer sebagai kiper utama untuk musim 2023/2024.

 

Profil Emil Audero

Nama: Emil Audero Mulyadi
Tanggal lahir: 18 Januari 1997 (26 tahun)
Tempat lahir: Mataram, Indonesia
Kewarganegaraan: Indonesia
Posisi: Kiper

Audero merupakan pemain jebolan akademi Juventus. Meski begitu, dirinya tercatat hanya pernah sekali memainkan laga profesional bersama Juventus.

Selain Juventus dan Sampdoria, Audero juga sempat membela Venezia di musim 2017/2018. Di usianya yang saat itu masih 20 tahun, Audero sudah jadi kiper utama dengan mencatatkan 39 penampilan.

Puncak kariernya tentu saja bersama Sampdoria. Ia bahkan rela dipermanenkan oleh Sampdoria seharga 20 juta Euro pada musim panas 2018 lalu.

REAKSI ANDA?

Comments

https://id.bolaguru.com/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!

Percakapan Facebook